PERJUANGANKU

by / Monday, 29 January 2024 / Published in berita

Selamat Pagi Indonesia
Salam Kebangsaan

Saya bukan Komandan tapi saya Pemimpin bagi diri saya sendiri

Saya arif wachjunadi
Penerus perjuangan para senior Bhayangkara Polri khususnya dimasa perjuangan pada tahun 1945 hingga tahun 1949 guna merebut dan mempertahankan Kemerdekaan Republik Indonesia. Saya berkeyakinan dapat melanjutkan dan mengisi perjuangan para senior Polri yang tidak sempat mewujudkan cita citanya semasa hidup dan dinas di Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Terima Kasih yang tak terhingga
Kepada Yth
1. Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo Kapolri ke 25 yang telah mengambil keputusan dan menanda tangani,dengan demikian syah bahwa 21 Agustus adalah HARI JUANG POLRI yang selanjutnya akan diperingati oleh Polri setiap tahunnya selain 1 Juli adalah HARI BHAYANGKARA .
2. Jenderal TNI Tri Sutrisno Wakil Presiden RI ke 6 sebagai Nara Sumber.
3. Jenderal Polisi Bambang Hendarso Danuri Kapolri ke 19, Ketua Umum PP Polri yang tak henti memberikan dukungan sejak tahun 2018.
4. Jenderal Polisi Bimantoro Kapolri ke 16, sejak awal mendukung Hari Juang Polri.
5. Komisaris Jenderal Polisi Imam Sudjarwo, Ketua Umum PKBB, Dankorbrimob 2009, telah mengawal sejak tahun 2018 dan mendukung Hari Juang Polri.
6. Brigjen Polisi Hari Nugroho Kapusjarah Polri, dibawah Komando dan staf turut mendorong dengan penuh rasa tanggung jawab dengan semangat yang tak kenal menyerah.
7. Senior, Bapak Ibu, sahabat, teman yang selalu setia memberikan masukan dan koreksi tentang Hari Juang Polri

Berjuang untuk HARI JUANG POLRI, 14 Tahun 2010 NTB, Bali, Sops Polri, Srena Polri, Lemhannas Polri – 22 Januari 2024.
Sebelumnya tidak ada Pahlawan Nasional dari Bhayangkara Polri. Faktanya banyak tersebar monumen Perjuangan Polri 1945 – 1949 merebut & mempertahankan Kemerdeaan RI 1945.
Sebut saja :
1. Monumen Perjuangan Polri di Surabaya
2. Monumen Perjuangan Polri di Rewulu Sedayu Bantul
3. Monumen Perjuangan Polri di Benteng Huraba Padang Sidempuan

Komjen Polisi M Jasin Pionir ditetapkan sebagai Pahlawan Nasional dari Polri pertama Keppres 5 Novembed 2015.
Doa kita semoga perjuangan senior kita yang lain juga mendapat Penghargaan dari Negara.

Polri Pejuang 21 Agustus 1945 HARI JUANG POLRI

Polri Profesional 1 Juli 1946 HARI BHYANGKARA

Ada yang lebih spektakuler Pertempuran Ambara, Palagan Ambarawa 15 Desember 1945 setiap tahun diperingati sebagai Hari Kartika TNI AD dan Hari Infantri, Informasi sementara yang didapat ada peran Polisi Istimewa mohon doa restunya untuk Penelusuran Perjalanan Perjuangan dan Peran Polisi Istimewa di Pertempuran Ambarawa 20 Oktober-15 Desember 1945.

Salam arifwachjunadi.com
Selamat Berjuang

TOP